CARA MEMASAK KAMBING CAH CABAI HIJAU

Kambing Cah Cabai Hijau
Image By Google
Kambing, adalah salah satu hewan yang dapat dimanfaatkan mulai dari susunya, kulitnya juga dagingnya. Membahas soal daging kambing, di Indonesia sendiri sudah banyak berbagai macam olahan dan masakan seputar daging kambing, karena daging kambing cukup lezat untuk dijadikan sebagai makanan, ada banyak sekali masakan dan olahan yang berbahan daging kambing salah satunya yang akan kita bahas adalah daging kambing yang dimasak dengan bumbu campuran cabai hiaju, langsung saja kita simak cara membuatnya dibawah ini :




Bahan 1 :


  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 4 butir bawang merah diiris tipis
  • 3 siung bawang putih diiris tipis
  • 300 gram daging kambing
  • 150 ml air
  • 4 buah cabai hijau besar diiris serong
  • 2 buah cabai merah besar diiris serong
  • 1 batang daun bawang diiris 1 cm
  • 3 buah tomat hijau, belah masing-masing 8 bagian
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh pala bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
Cara Membuat :
  1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukan daging kambing lalu aduk-aduk sampai rata hingga daging berubah warna.
  2. Tambahkan air, biarkan mendidih masak sampai daging setengah matang.
  3. Masukan cabai hijau, cabai merah dan tomat hijau, aduk sebentar tambahkan daun bawang, merica, pala, garam dan gula pasir.
  4. Masak sampai matang, lalu angkat dan sajikan.
Selamat Mencoba.