Aneka Resep Jus Untuk Diet Secara Sehat

Diet tidak melulu tentang membatasi asupan dan pola makan. Kali ini akan kita ulas sisi lain dari diet yang menyenangkan dan membuat kita nyaman dengan diet yang kita jalankan.
Karena kebanyakan orang diet hanya berkonsentrasi pada pengurangan asupan makanan dan mengesampingkan jenis-jenis makanan dan minuman yang baik dikonsumsi saat diet berlangsung, maka pada artikel ini yang akan kita bahas adalah aneka resep jus enak yang berguna bagi diet yang sehat, apa saja resepnya langsung saja simak artikel berikut :

jus untuk diet

Jus Apel dan Bayam

- Bahan-bahan :

2 buah apel
2 cangkir bayam
½ cangkir daun selada segar
¼ sendok teh lada merah
1 sendok teh garam laut

Cara Membuat :
- Blender semua bahan menjadi satu kemudian tuangkan kedalam gelas lalu tambahkan perasan air jeruk lemon 1 sendok teh dan dapat pula ditambahkan es batu agar lebih segar. Siap diminum.


Jus Wortel dan Apel

Bahan-bahan :

5 buah wortel segar
1 buah apel
½ potongan timun ukuran sedang
½ potong buah bit
1 batang seledri

Cara membuat :
- Bersihkan dulu bahan-bahan tersebut dengan air lalu blender sampai halus menjadi satu lalu tuangkan kedalam gelas, dapat diminum dengan campuran es agar lebih segar.


Jus Tomat dan Mentimun

Bahan-bahan :

2 buah tomat
1 buah mentimu
1 batang seledri segar
¼ sendok teh lada merah
½ sendok teh lada hitam
½ sendok teh garam dapur

Cara Membuat :
- Bersihkan buah dan seledri lalu masukan semua bahan dalam blender dan blender hingga halus. jus siap dinikmati.



Jus Buah Bit dan Bayam

Bahan-bahan :

4 batang seledri
1 buah bit ukuran kecil, potong dadu
1 cangkir daun bayam cincang
1 ikat daun ketumbar
1 sendok garam dapur


Cara membuat :
- Blender semua bahan menjadi satu, kemudian tuangkan kedalam gelas dan tambahkan perasan jeruk lemon. Jus ini selain bermanfaat untuk diet juga untuk mengeluarkan toksin/racun dalam tubuh.

Selain untuk diet yang sehat, konsumsi jus ini juga bermanfaat untuk kesehatan rambut agar tidak kering dan bercabang.