Cara Membuat Nasi Goreng Spesial Praktis

Nasi goreng Spesial
Nasi Goreng Spesial
Nasi goreng spesial, merupakan makanan/masakan yang sangat digemari di Indonesia, selain karena rasanya tetapi juga karna cara membuatnya yang cukup mudah dan sederhana. Nah bagi anda yang ingin membuat nasi goreng spesial di rumah namun belum tahu caranya, tepat sekali karena kami menyediakan resep membuat nasi goreng spesial. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuatnya, semoga artikel ini bermanfaat.

Bahan resep nasi goreng spesial :


  • 4 piring Nasi putih
  • 100 gr dada ayam, potong, dan goreng hingga matang
  • 200 gr udang buang kepala dan kulitnya, goreng
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 2 buah cabai merah, buang isinya, iris serong
  • mentega secukupnya untuk menggoreng

Bahan bumbu halus :
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh, terasi

Bahan Pelengkap :
  • Bawang goreng, secukupnya
  • 4 butir telur ceplok

Cara membuat Nasi goreng :
  1. Panaskan mentega, lalu masukkan bumbu halus dan cabai merah, masak hingga harum
  2. Kemudian masukkan nasi, ayam, udang dan aduk lagi hingga tercampur rata
  3. Setelah itu tambahkan saus tomat, dan kecap manis, lalu aduk hingga benar benar rata dan tercampur sempurna
  4. Terakhir sajikan selagi hangat dengan bahan pelengkapnya.
"For recipes in English please click here"


Selamat Mencoba