Resep Iga Sapi Kuah Bugis Khas Sulawesi Utara

Tinggal menghitung hari karena lebaran akan tiba, nah jika bingung mau buat resep apa yuk kita bikin Iga Sapi Kuah Bugis.

Bahan-bahan:

    500 gr iga sapi, potong-potong
    200 gr daging sapi, potong-potong
    2 liter air
    150 gr kelapa parut, sangrai hingga kering dan haluskan hingga berminyak
    2 batang serai, memarkan
    6 lembar daun jeruk, buang punggung daunnya
    1 lembar daun pandan, ikat simpul
    4 cm kayu manis
    2 buah tomat merah, potong-potong
    2 batang daun bawang, potong-potong
    minyak untuk menumis

Bumbu halus:
    4 siung bawang putih
    8 siung bawang merah
    3 buah cabai merah
    5 buah cabai rawit merah
    2 cm kunyit
    5 butir kemiri
    2 cm lengkuas
    1/2 sdt jintan, sangrai
    1 sdt ketumbar, sangrai
    1/2 butir biji pala
    garam secukupnya

Cara membuat:
  • Rebus iga dan daging sapi hingga daging empuk dan buang busanya. Sisihkan.
  • Tumis bumbu halus, masukkan serai, daun jeruk, daun pandan, dan kayu manis hingga harum dan bumbu matang.
  • Masukkan kelapa parut sangrai yang sudah dihaluskan ke dalam bumbu tumis dan aduk rata.
  • Panaskan lagi kaldu daging dan masukkan bumbu tumis. Aduk hingga tercampur, masukkan tomat dan daun bawang. Rebus lagi hingga bumbu meresap. Matikan api.